Minggu, 20 September 2015

Algoritma Dengan C++

Contoh kasus Algoritma dengan menggunakan C++ :

Buatlah program untuk menghitung nilai akhir seorang siswa dari kursus yang diikutinya. Dengan ketentuan sebagai berikut :
  • Nama Siswa, NIlai Keaktifan, Nilai Tugas dan Nilai Ujian diinput
  • Proses yang dilakukan untuk mendapatkan nilai murni dari masing-masing nilai, adalah
    • Nilai Murni Keaktifan = Nilai Keaktifan dikali dengan 20%
    • Nilai Murni Tugas = Nilai Tugas dikali dengan 30%
    • Nilai Murni Ujian = NIlai Ujian dikali dengan 50%
    • Nilai Akhir adalah Nilai Murni Keaktifan + Nilai Murni Tugas + Nilai Murni Ujian

Tampilan yang diinginkan sebagai berikut

Layar Masukan

          PROGRAM HITUNG NILAI AKHIR

          Nama Siswa : .... < diinput >
          Nilai Keaktifan : ....< diinpu t>
          Nilai Tugas        : .... < diinput >
          Nilai Ujian        : .... < diinput >

Layar Keluaran

          Siswa yang bernama .... < hasil proses >
          Dengan Nilai Persentasi yang dihasilkan .
          Nilai keaktifan * 20% : .... < hasil proses >
          Nilai Tugas       * 30% : .... < hasil proses >
          Nilai Ujian       * 50% : .... < hasil proses >

          Jadi Siswa yang bernama .... < hasil proses >
          memperoleh nilai akhir sebesar .... < hasil proses >


Cara Penyelesaian :

1. Buka program aplikasi Borland C++.
2. Klik File, pilih New - Text Edit.
3. Ketikkan script program berikut :

#include <stdio.h>
#include <conio.h>
#include <iostream.h>
#include <iomanip.h>
main()
{
 char a[40];
 int b,c,d,e,f,g,h;
 clrscr();
 cout<<"HITUNG NILAI AKHIR"<<endl<<endl;
 cout<<"Nama Siswa : ";
 cin>>a;
 cout<<"Nilai Keaktifan    : ";
 cin>>b;
 cout<<"Nilai Tugas    : ";
 cin>>c;
 cout<<"Nilai Ujian    : ";
 cin>>d;
 e = b*0.2;
 f = c*0.3;
 g = d*0.5;
 h = e+f+g;
 clrscr();
 cout<<"Siswa yang bernama : "<<a<<endl;
 cout<<"Dengan Nilai Presentasi yang Dihasilkan."<<endl;
 cout<<"Nilai Keaktifan "<<b<<" * 20% :"<<e<<endl;
 cout<<"Nilai Tugas    "<<c<<" * 30% :"<<f<<endl;
 cout<<"Nilai Ujian    "<<d<<" * 50% :"<<g<<endl<<endl;
 cout<<"Jadi Siswa yang bernama "<<a<<endl;
 cout<<"memproleh nilai akhir sebesar : "<<h;
 getche();
 }

4. Jalankan program dengan meng-klik Debug, pilih Run.
5. Jika sudah tidak ada script yang error, maka akan muncul tampilan seperti berikut.

Layar Tampilan



6. Masukkan nama dan nilai yang diinginkan, kemudian tekan Enter. Maka akan muncul tampilan selanjutnya seperti berikut.

Layar Keluaran



7. Program sukses dijalankan.
8. Klik File - Save As untuk menyimpan program.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar